Pada Maret 2021 lalu, anime Hataraku Maou-Sama! telah diumumkan akan berlanjut ke season keduanya loh. Setelah bertahun-tahun menunggu kepastian season kedua, banyak dari para penggemar yang mungkin sudah tak terlalu memikirkan season berikutnya. Namun, informasi kali ini sudah resmi dipublikasikan melalui PV terbaru season keduanya.
Dikutip dari acara Dengeki Bunko Winter Festival Online yang diselenggarakan tahun 2021 kemarin, Minggu (12/12), diumumkan sebuah PV terbaru yang menampilkan sneak peak dari season kedua Hataraku Maou-sama! yang saat ini tengah digarap oleh studio 3Hz (animasinya). Tak hanya itu, informasi terkait karakter baru, staf baru, poster terbarunya juga telah resmi diperlihatkan lohh. Dan rencananya anime ini akan mulai ditayangkan pada Juli 2022 mendatang!
PV: Hataraku Maou-Sama! Season 2
Dalam Promosi Video diatas, sempat ditampilkan karakter baru yang bernama Alas Ramus yang akan dibintangi oleh seiyu Hina Kino, dengan narasi PV yang kembali digarap oleh Satoshi Wagahara, novelis Hataraku Maou-Sama!.
Pada season keduanya kali ini, Daisuke Tsukushi (Isekai Cheat Magician), bersama dengan tim Studio 4Hz akan menggantikan Naoto Hosoda beserta tim dari studio White Fox yang telah menggarap season pertamanya. Namun untuk beberapa staf sebelumnya akan dihadirkan kembali, seperti Masahiro Yokotani sebagai seorang supervisor naskah, Ryosuke Nakanishi sebagai pengarah musik, Akemi Tejima sebagai penata warna, Jin Aketagawa sebagai pengarah suara, serta tim perusahaan label musik Lantis dalam produksi musiknya tersendiri. Namun untuk desain karakter akan digantikan oleh Yudai Iino, beserta Yoshihiro Takeda sebagai pengganti kepala pengarah animasi, yang menggantikan Atsushi Ikariya yang menangani kedua nya pada season sebelumnya.
Berikut beberapa staf terbaru lainnya, di antaranya:
- Karya Desain: Ryou Akizuki
- Seni Grafis: Hirofumi Araki
- Pengarah Seni: Manabu Otsuzuki
- Latar Seni: Hideyasu Narita
- Pengarah Paduan Fotografi: Ryo Iijima
- Pengarah 3D: Kohei Ogawa
- Editor: Hidemitsu Doi
- Special Effects: Kei Ishibashi
Dan untuk Para seiyu yang dipastikan akan bermain dalam season keduanya ini adalah:
- Ryota Ohsaka sebagai Sadao Mao/Raja Iblis Satan
- Yōko Hikasa sebagai Emi Yusa/Emilia sang Pahlawan
- Nao Tōyama sebagai Chiho Sasaki
- Yuki Ono sebagai Shirō Ashiya/Jenderal Iblis Alciel
- Hiro Shimono sebagai Hanzō Urushihara/Jenderal Iblisl Lucifer
- Kanae Itō sebagai Suzuno Kamazuki
Baca juga artikel terbaru lainnya terkait, Informasi Anime.
Emoticon